UNG Bakal Perbaharui Kerjasama dengan Pemkab Bone Bolango dan Ehime University

Oleh: Nunu Fadna Adam . 16 Juni 2016 . 16:03:00

 

UNG - Kokohkan pilar akselerasi Universitas Negeri Gorontalo perbaharui kerjasama dengan Pemerintah Daerah Bone Bolango serta salah satu universitas ternama di Jepang, Ehime University. Hal ini dibahas dalam rapat koordinasi kerjasama antara ketiga pihak pada Rabu (15/06). Rapat koordinasi yang dilaksanakan di ruang kerja Wakil Rektor IV ini dihadiri langsung Wakil Rektor IV bidang kerjasama Prof. Dr. Hasanuddin Fatsah, M.Hum, Kepala UPT Kerjsama dan Layanan Internasional, Imran Rosman Hambali, S.Pd, SE., M.Sa serta beberapa Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) pemerintah Kabupaten Bone Bolango. 

Ruang lingkup kerjasama rencananya mencakup beberapa bidang yakni budang pertanian, peternakan, pendidikan dan pengembangan Sumber Daya Manusia, lingkungan hidup, kesehatan dan pariwisata serta pengembangan Geopark di Bone Bolango. Hal ini diungkapkan Wakil Rektor IV Prof. Dr. Hasanuddin Fatsah, M.Hum. Prof. Hasanuddin menerangkan bahwa pihak UNG akan segera memperbaharui MoU dengan Pemerintah Daerah Bone Bolango maupun Ehime University. “Kita akan memperbaharui MoU dengan pihak Ehime University. Dan Prof. Sakakibara selaku perwakilan Ehime University akan datang langsung ke UNG untuk membahas tindak lanjut kerjasama antara UNG, Pemkab Bone Boang dan Ehime University,” tuturnya. Perwakilan dari Ehime University Prof. Sakakibara menurut Prof. Hasanuddin rencananya akan berada di UNG mulai Rabu (16/06).

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0