Tips Menghadapi UTBK Ala Wakil Rektor Bidang Akademik UNG

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 10 Mei 2019 . 16:32:24

 

GORONTALO – Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai salah satu prosedur mendaftar SBMPTN 2019 telah memasuki ujian gelombang II pada Sabtu (11/5),. Pada pelaksaan UTBK, peserta ujian harus menjawab soal-soal ujian dengan beragam tingkat kesulitan, dan untuk mengadapai ujian dibutuhkan strategi agar seluruh soal dapat dijawab.

Dalam mengikuti ujian Prof. Dr. Ir. Mahludin Baruwadi, M.P, selaku Wakil Rektor Bidang Akademik UNG, sekaligus Penanggung Jawab pelaksana UTBK UNG membagikan tips untuk mengikuti rangkaian ujian. Tips pertama yang harus dilakukan peserta ujian adalah mempersiapkan diri dengan belajar sebaik-baiknya sebelum pelaksanaan ujian.

“Membekali diri dengan belajar adalah kunci untuk menghadapi ujian. Karena dengan memahami seluruh pertanyaan soal akan memudahkan dalam mengisi jawaban,” ungkap Prof. Mahludin.

Saat mengikuti ujian nanti, langkah yang harus dilakukan peserta yakni harus tenang selama mengikuti ujian. Karena jika tidak dalam keadaan tenang akan membuat mental menjadi down dan grogi, yang dikawatirkan membuat konsentrasi menjadi buyar.

“Ketika konsentrasi buyar peserta akan kebingungan sendiri serta tidak percaya diri saat menjawab soal,” terangnya.

Selain itu yang harus menjadi perhatian menerapkan strategi dengan menjawab soal yang dirasa lebih mudah terlebih dahulu. Terlebih waktu yang diberikan saat ujian cukup terbatas dan mengharuskan peserta dapat mengatur waktu dalam menjawab seluruh pertanyaan.

“Ketika ujian peserta akan berpacu dengan waktu yang diberikan. Fokuslah untuk menjawab pertanyaan yang dirasa mudah, kemudian beralih ke soal yang tingkat kesulitannya tinggi,” ujar Prof. Mahludin.

Menurut Prof. Mahludin, unsur penting lainnya yang sering dilupakan peserta yakni mempersiapkan fisik dan mental dalam menghadapi ujian. Karena ujian membutuhkan kesiapan fisik dan mental yang baik terlebih gelombang ke II dilaksanakan saat bulan ramadhan.

“Untuk itu makan dan istirahat yang cukup agar fisik dan mental kalian siap iktu ujian. Dan yang terpenting juga adalah selalu berdoa agar diberikan kemudahan selama proses ujian,” tungkasnya.

Pelaksanaan UTBK SBMPTN 2019 terdiri atas Tes Potensi Skolastik (TPS) dan Tes Kompetensi Akademik (TKA) yang sesuai dengan kelompok ujian setiap peserta. TKA mengukur kemampuan kognitif, yaitu kemampuan penalaran dan pemahaman umum yang penting untuk keberhasilan di Sekolah formal khususnya pendidikan tinggi. Sementara itu TKA mengukur pengetahuan dan pemahaman kelimuan yang diajarkan di Sekolah. (wahid)

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0