Selamat, Dua Dosen UNG Raih Gelar Guru Besar

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 7 Juni 2022 . 14:13:24

GORONTALO – Kapasitas sumberdaya manusia Universitas Negeri Gorontalo terus diperkuat dengan kehadiran dua tenaga pendidik, yang berhasil meraih jabatan fungsional tertinggi bagi dosen yakni gelar guru besar.

Kedua dosen tersebut yakni Prof. Dr. Dra. Siti Roskina Mas, M.Pd, sebagai guru besar bidang ilmu manajemen pendidikan dan Prof. Dr. Nur Muhammad Kasim, SH M.Hum, sebagai guru besar bidang tata negara. Keduanya telah resmi menyandang guru besar berdasarkan surat keputusan yang ditandatangani Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Makarim.

Atas keberhasilan tersebut Rektor UNG Dr. Ir. Eduart Wolok, ST, MT, turut memberikan ucapan selamat kepada keduanya. Menurut Rektor, kehadiran dua guru besar bidang ilmu manajemen pendidikan dan ilmu tata negara akan sangat penting bagi UNG, untuk memperkuat kualifikasi yang diperlukan dalam rangka memperkuat kualitas dan kapasitas kelembagaan UNG.

“Dengan semakin besar rasio Guru Besar, maka reputasi Perguruan Tinggi juga akan semakin meningkat sekaligus memperkuat kapasitas sumberdaya manusia dan keilmuan di UNG,” ungkap Rektor.

Ia berharap kedua guru besar dapat memberikan dukungan dan kontribusi lebih pada bidang ilmu masing-masing, untuk secara bersama-sama memajukan UNG mewujudkan visi sebagai kampus unggul dan berdaya saing. (**)

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0