Pengelola Minta Biaya Hidup Beasiswa Bidikmisi Dimanfaatkan Secara Bijak

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 17 Januari 2018 . 13:38:00

 

GORONTALO – Sebagai penerima beasiswa Bidikmisi, mahasiswa akan memperoleh beragam kemudahan berupa dana bantuan untuk dipergunakan selama perkuliahan. Bahkan Setiap tahunnya mahasiswa penerima Bidikmisi akan memperoleh bantuan dari pemerintah mencapai Rp. 12.600.000,-, sebagai dana bantuan selama kuliah.

“Bantuan beasiswa setiap tahun sebesar Rp. 12.600.000 tersebut disalurkan setiap semester kepada penerima dengan jumlah Rp. 6.300.000,-,” ungkap Ketua Pengelola Bidikmisi UNG Dr. Muhammad Mukhtar, S.Pt, M.Agr, saat memberikan pembekalan pada sosialisasi pengelolaan dan penggunaan dana beasiswa Bidikmisi jalur SNMPTN tahun 2017, Selasa (16/1), di Auditorium UNG.

Lebih lanjut Mukhtar menjelaskan, dana bantuan beasiswa yang disalurkan setiap semester sebesar Rp. 6.300.000,- tersebut dialokasikan dalam 2 jenis bantuan. Alokasi pertama untuk biaya pendidikan yakni SPP/UKT kepada pihak Universitas sebesar Rp. 2.400.000,-. Sedangkan Alokasi kedua untuk biaya hidup bagi penerima bidikmisi yang berikan setiap bulan sebesar Rp. 650.000,- setiap bulan.

“Biaya hidup perbulan diberikan langsung Pemerintah kepada rekening masing-masing penerima beasiswa, tanpa melalui pihak kampus lagi,” jelas Mukhtar.

Menurutnya biaya hidup setiap bulan yang diberikan pemerintah kepada penerima beasiswa Bidikmisi tersebut, harus bisa dimanfaatkan dan dikelola secara bijak untuk memenuhi kebutuhan perkuliahan. Karena pada hakekatnya peruntukan biaya hidup tersebut, bertujuan untuk digunakan untuk kepentingan kuliah mahasiswa.

“Biaya perbulan ini harus bisa dikelola secara bijak oleh mahasiswa, jangan sampai dana tersebut digunakan untuk kepentingan yang tidak berkaitan dengan perkuliahan,” harapnya. (wahid)

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0