Imigrasi Goes to Campus, Edukasi Mahasiswa Bermigrasi Aman di Era New Normal

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 22 September 2022 . 11:41:51

GORONTALO – Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo bekerjasama dengan Universitas Negeri Gorontalo melaksanakan seminar, dalam rangka memberikan edukasi kepada masyarakat tentang keimigrasian. Seminar keimigrasian yang dilaksanakan secara daring maupun luring, mengangkat tema bermigrasi aman di era new normal.

Kantor Imigrasi Kelas I TPI Gorontalo Joni Rumangit, S.H, M.H, mengungkapkan, saat pihaknya terus berupaya meningkatkan wawasan masyarakat terkait tugas dan fungsi keimigrasian. Sebagai upaya peningkatan pemahaman di tingkat mahasiswa, Kantor Imigrasi melaksanakan seminar keimigrasian dengan hadir secara langsung di Kampus.

“Ini menjadi sarana penyampaian informasi sekaligus memberikan kesempatan kepada mahasiswa, mendalami ketentuan hukum keimigrasian khususnya berhubungan dengan perguruan tinggi,” ujar Joni.

Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Kerjasama dan Sistem Informasi Prof. Karmila Mahmud, M.A, Ph.D, mengapresiasi hadirnya seminar keimigrasian di UNG. Menurutnya saat ini beragam informasi terkait keimigrasian sangat penting, terlebih UNG saat ini tengah giat dalam program internasionalisasi kampus. (**)

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0