Hadapi Ujian, Ini Pesan Warek I untuk Peserta UTBK-SBMPTN UNG

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 17 Mei 2022 . 14:06:40

GORONTALO – Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK-SBMPTN) untuk gelombang I telah dimulai oleh LTMPT, dalam menghadapi ujian tersebut berbagai persiapan harus disiapkan dengan baik oleh seluruh peserta.

Wakil Rektor Bidang Akademik Dr. Harto Malik, M.Hum, mengatakan menjelang pelaksanaan UTBK-SBMPTN peserta perlu mempersiapkan keperluan dengan baik, mulai dari persiapan belajar materi, belajar latihan soal. Selain itu persiapan paling penting dilakukan peserta menuju pelaksanaan ujian juga tidak boleh dilupakan, diantaranya dokumen yang harus dibawa serta tata cara berpakaian pada seleksi UTBK SBMPTN 2022.

“Ketika datang ke lokasi ujian peserta wajib membawa dokumen-dokumen, yang menjadi persyaratan masuk ke ruangan ujian diantaranya kartu peserta ujian,” ungkap Harto.

Selain membawa kartu ujian, peserta ujian kata Harto juga diwajibkan membawa dokumen lainnya diantaranya kartu identitas lain seperti KTP, SIM ataupun Kartu Pelajar, serta membawa ijazah/legalisir ijazah bagi lulusan 2020 dan 2021.

“Khusus siswa SMA/SMK/MA angkatan 2022 membawa surat keterangan kelas 12 asli yang ditandatangani Kepala Sekolah, dengan berisi nama dan NISN siswa serta NPSN sekolah dilengkapi pasfoto berwarna terbaru dan dibubuhi cap sekolah, atau juga bisa membawa surat keterangan lulus,” terangnya.

Menurutnya dokumen yang dibawa oleh peserta tersebut nantinya akan dilakukan pemeriksaan oleh pengawas ruangan saat akan masuk tempat ujian. Jika dalam pemeriksaan dokumen tidak lengkap atau ditemukan ketidaksesuaian identitas dengan dokumen, maka peserta tidak dibolehkan mengikuti ujian.

“Peserta ujian juga diwajibkan menerapkan protokol kesehatan dengan mengenakan masker selama mengikuti ujian serta menjaga jarak fisik. Selain itu peserta harus datang ke lokasi 1 jam sebelum pelaksanaan ujian dan terlebih dahulu sarapan untuk ujian sesi pagi dan makan siang untuk ujian sesi siang,” pungkasnya. (**)

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0