Buka RAKERNAS IKA UNG, Ini Harapan Penjabat Gubernur Gorontalo

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 12 Desember 2022 . 13:06:37

GORONTALO – Rapat Kerja Nasional (RAKERNAS) yang dilaksanakan Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Keluarga Alumni Universitas Negeri Gorontalo dibuka langsung Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer. Dalam arahannya Hamka mengharapkan forum RAKERNAS dapat melahirkan ide besar dan konstruktif tidak hanya untuk UNG, namun juga untuk pembangunan Provinsi Gorontalo ke depannya.

“Potensi alumni UNG harus bisa dimaksimalkan dengan dimotori oleh IKA, dengan membangun konsolidasi bersama pemerintah daerah dalam pembangunan daerah,” ungkap Hamka.

Hamka Meminta IKA UNG dapat membuat sebuah output dari RAKERNAS berupa rekomendasi untuk pemerintah Provinsi, terlebih forum IKA merupakan tempat berkumpulnya orang terpelajar dengan beragam disiplin ilmu.  

“Saya yakin IKA UNG mampu berkontribusi nyata, bersinergi melalui ide dan gagasan demi kemajuan Gorontalo,” terangnya.

Menurut Hamka IKA UNG merupakan wadah bagi para alumni untuk bisa berkiprah lebih luas lagi untuk mendukung kemajuan kampus dan daerah, dengan memberdayakan potensi para alumni itu sendiri yang tersebar diberbagai daerah. (**)

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0