Young And Creative 2018 Wadahi Kreatifitas Mahasiswa Ilmu Komunikasi

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 13 Desember 2018 . 07:16:06

 

GORONTALO – Jurusan Ilmu Komunikasi kembali melaksanakan event Young and Creative 2018, sebagai wadah penyalur kreatifitas mahasiswa di lingkungannya. Event akbar tahunan yang dilaksanakan ketiga kalinya sejak tahun 2016 dibuka oleh Rektor UNG Prof. Dr. Syamsu Qamar Badu, M.Pd, Rabu (12/12),.

Kegiatan yang dipusatkan di Gedung Indoor UNG tersebut menjadi ajang mengekspresikan berbagai karya hasil kreatifitas mahasiswa khususnya dibidang Ilmu Komunikasi, yang disajikan pada stand-stand lengkap dengan ornamen-ornamennya. Salah satu karya mahasiswa yang sajikan adalah pemutaran Film series, yang digarap langsung oleh para mahasiswa melalui UNG Broadcasting.

Dalam sambutannya Rektor UNG Prof. Syamsu memuji Jurusan Ilmu Komunikasi yang bisa konsisten mewadahi berbagai inovasi dan kreatifitas mahasiswa, melalui wadah kegiatan yang bernilai positif dan sangatlah meriah sekaligus semarak.

Menurut Rektor mahasiswa merupakan orang-orang yang memiliki beragam kreatifitas, dimana kreatifitas tersebut harus senantiasa diwadahi melalui berbagai wadah agar semakin terasah dan tentunya menjadikannya semangat dan termotivasi untuk berkreasi lebih baik lagi. Salah satu kunci mendorong kemajuan Prodi kata Rektor terletak pada mahasiswa yang kreatif dan inovatif.

“Dosen kreatif itu sudah hal biasa karena itu salah satu tugasnya yang tertanam dalam tridharma perguruan tinggi. Tapi kalau mahasiswanya yang kreatif itu baru sesuatu yang luar biasa,” ujarnya.

Diera perkembangan teknologi khususnya menyongsong revolusi industri 4.0 Perguruan Tinggi dituntut menciptakan generasi kreatif yang bisa menghadapi tantangan zaman.

“Karakter yang mandiri, kreatif dan inovatif menjadi modal berharga menghadapi perkembangan global. Untuk itu karakter tersebut harus bisa terus diasah agar dapat melahirkan lulusan UNG yang berkualitas,” terang Prof. Syamsu.

Sementara itu PIC Young and Creative 2018 Mohamad Reza, S.Pd, M.Ikom, mengakui, ajang Young and Creative menjadi ajang tahuan yang konsisten dilaksanakan untuk terus mewadahi kreatifitas mahasiswa ilmu komunikasi. Untuk even tahun ini pihak Jurusan berkolaborasi dengan berbagai pihak baik itu komunitas maupun Jurusan lainnya, agar pelaksanannya dapat berlangsung semarak dan meriah. (wahid)

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0