SOLUSI BEBAS SAMPAH DENGAN RUPIAH “RUmah PendIdikan SampAH”

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 2 Mei 2017 . 09:24:00

 

Gorontalo, Gerakan bebas sampah secara nasional sudah digaungkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK). Targetnya adalah Indonesia bebas sampah tahun 2020. Halnya ini juga terjadi di Gorontalo, target bebas sampah juga menjadi perhatian pimpinan daerah baik tingkat provinsi maupun kabupaten/kota. Berbagai elemen dan organisasi peduli lingkungan mengambil bagian dengan berbagai macam ide untuk mewujudkan kota atau daerah yang bebas dari sampah.

Mahasiswa FMIPA Universitas Negeri Gorontalo hadir melalui kegiatan PKM pengabdian masyarakat dengan judul program Upaya Pengolahan Sampah dengan RUPIAh (Rumah Pendidikan Sampah). Ide ini kemudian diajukan ke Kementerian Rsitek Dikti melalui proses seleksi proposal yang cukup ketat dan disetujui untuk dilaksanakan pada tahun 2017. Kelompok PKMM RUPIAH terdiri dari Putri Ekawaty Kobandaha (Ketua), Mohamad Mokoginta, Djamal Adi Nugorho Uno, dan Dewisri surayi Tumiran masing-masing sebagai Anggota, dengan Dosen pembimbing Nurwan, M.Si. kegiatan ini dipusatkan di TPS 3R Desa Masuru Kecamatan Kwandang Kabupaten Gorontalo Utara. Kegiatan ini secara resmi di Launching pada Kamis 20 April 2017 yang dihadiri oleh kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Gorontalo Utara, Dekan FMIPA, Kepala UPT PKM UNG, Wakil Dekan 3 FMIPA UNG, Dosen pembimbing, Kepala Desa Masuru, Unsur Dinas Kesehatan Gorut, Unsur Dinas kehutanan Gorut, dosen-dosen dilingkungan FMIPA dan masyarakat desa Masuru.

Kepala Dinas Lingungan Hidup Kabupaten Gorontalo Utara, Ridwan Dayi, ST dalam sambutannya menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada mahasiswa dan dosen pembimbing yang telah melaksanakan kegitan ini. Kegiatan ini dianggap bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan. Ridwan Dayi, ST juga menambahkan bahwa bahaya yang ditimbulkan akibat banyaknya sampah yang terbuang disembarang tempat adalah munculnya berbagai penyakit, kerusakan lingkungan dan bahkan jika sampahnya dibuang ke sungai maka bukan tidak mungkin bencana banjir akan mengancam. Dengan hadirnya kegiatan RUPIAH oleh mahasiswa, masyarakat Desa Masuru akan memiliki pengetahun yang cukup tentang pengolahan sampah

Hadir dalam kegiatan ini juga Dekan FMIPa UNG Prof. Dr. Evi Hulukati, M.Pd yang memberikan sambutan sekaligus membuka dengan resmi pelaksanaan PKM Pengabdian kepada Masyarakat di Desa Masuru Kecamatan Kwandang. Pembukaan ditandai dengan Launching PKM: Upaya Pengolahan Sampah dengan RUPIAH. Prof. Evi Hulukati, juga menyampaikan bahwa keberadaan perguruan tinggi mampu memberikan solusi terhadap permasalahan yang dihadapi oleh masyarakat. Seperti hanya kegiatan mahasiswa bersama dosen pembimbing di Desa masuru ini. Mahasiswa hadir di masyarakat membawa nama perguruan tinggi dengan tujuan membantu masyarakat dalam mengelola sampah baik itu sampah organik maupun non organik melalui Rupiah (Rumah pendidikan sampah). Berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan oleh mahasiswa berkaitan dengan program PKMM di Desa Masuru Kecamatan Kwandang lanjut Prof. Evi Hulukati yang juga aktif diberbagai kegiatan pemberdayaan masyarakat dalam mengatasi berbagai masalah-masalah sosial kemasyarakatan.

Hadir dalam acara Launching PKMM RUPIAH adalah Kepala UPT PKM UNG Bapak Irwan Yantu, M.Si, Ibu Lisna Ahmad, M.Si., dan Wakil Dekan 3 FMIPA DR. Tedy Machmud, M.Pd. Harapannya adalah kegiatan mahasiswa yang sudah dipersiapkan dengan baik, mampu memberikan pendidikan kepada masyarakat serta berdampak ekonomi dan yang terutama adalah daerah bebas sampah. Selain itu, Irwan Yantu, M.Si, mengharapkan ide pengolahan sampah dengan RUPIAH mampu bersaing dan lolos di tingkat nasional melalaui PIMNAs tahun 2017 di makassar.

Dukungan masyarakat dari kegiatan ini terlihat bagaimana antusias masyarakat untuk menghadiri launching PKMM RUPIAH (Rumah pendidikan Sampah). Selain itu masyarakat juga menyediakan berbagai masakan tradisional sebagai ungkapan rasa terima kasih atas diselenggarakannya kegiatan pengelolaan sampah melalui PKM-M Rupiah. 

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0