Prodi MSP Lakukan Banding Akreditasi

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 14 Juni 2017 . 13:44:10

Dr. Hafidz: Insya Allah Akreditasi A Bisa Diwujudkan

 

 

GORONTALO - Asesor Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) kembali melakukan kunjungan visitasi ke Program Studi Manajemen Sumberdaya Perairan, Senin (12/6),. Kunjungan untuk kedua kalinya tersebut dalam rangkaian asesmen surveilen terkait banding akreditasi yang dilakukan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan (FPIK), atas hasil akreditasi yang dikeluarkan BAN-PT diawal tahun 2017 kemarin.

Dekan FPIK Dr. Abdul Hafidz Olii, M.Si, mengungkapkan, banding akreditasi yang dilakukan merupakan bagian dari upaya untuk merealisasikan akreditasi A bagi Prodi MSP. Apalagi berdasarkan hasil akreditasi diawal tahun, Prodi MSP nyaris menorehkan Akreditasi A dengan nilai 360.

"Prodi MSP hanya terpaut 1 poin saja untuk meraih batas minimal Akreditasi A yakni 361. Untuk itu kami melakukan upaya banding agar target akreditasi A bisa kita capai, dan kami optimis akan target itu," ungkap Dr. Hafidz.

Terkait upaya banding kali ini kata Dr. Hafidz, seluruh pimpinan Fakultas dan Prodi MSP telah melakukan berbagai persiapan untuk membedah kembali borang Fakultas maupun borang Prodi MSP. Bahkan Fakultas telah membentuk tim khusus banding akreditasi, untuk mempersiapkan segala keperluan dalam pengajuan banding kali ini.

"Kami juga terus berkoordinasi dengan Badan Percepatan Peningkatan Akreditasi (BPPA). Insya Allah dengan berbagai persiapan yang kami lakukan, akan mewujudkan upaya FPIK dalam menggenapkan Prodi terakreditasi A dengan dilengkapi akreditasi Prodi MSP," harapnya.  (wahid)

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0