Mahasiswa FPIK Diberi Pelatihan Penyusunan Proposal PKM

Oleh: Lenny DJ. Muda . 19 Februari 2021 . 12:50:33

GORONTALO – Program Kreatifitas Mahasiswa menjadi salah satu program yang dapat menghasilkan prestasi bagi Mahasiswa. Sadar betapa pentingnya kegiatan PKM untuk Mahasiswa, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan gencar melakukan pemahaman sekaligus pembobotan bagi Mahasiswa dalam menghasilkan proposal PKM yang berkualitas.

Salah satu wadah yang dilakukan FPIK yakni dengan melakukan Sosialisasi dan pelatihan penyusunan proposal PKM dikalangan Mahasiswa, dengan pelaksanaan kegiatan dengan mengusung tema generasi muda kreatif dan inovatif.

Sosialisasi yang dirangkaikan dengan pelatihan penyusunan proposal menghadirkan pemateri yang juga sebagai reviewer Nasional PKM Z.C. Fachrussyah, S.ST.Pi.,M.Si. Dalam materinya Fachrussyah banyak mengulas tentang selak-beluk PKM dan tahapan-tahapannya hingga ke Pekan Ilmiah Nasional (PIMNAS).

Wakil Dekan III FPIK Faizal Kasim.,S.IK.,M.Si. dalam sambutannya mengatakan PKM merupakan suatu wadah yang dibentuk Kemdikbud dalam memfasilitasi potensi yang dimiliki mahasiswa Indonesia untuk mengkaji, mengembangkan, dan menerapkan ilmu dan teknologi yang telah dipelajarinya di perkuliahan kepada masyarakat luas.

“Dengan ikut serta dalam program ini maka kalian sebagai mahasiswa dapat turut serta untuk membangun bangsa dan negara. Melalui kegiatan ini diharapkan Mahasiswa dapat menyumbangkan prestasi untuk Fakultas dengan lolos tahapan PIMNAS,” ujarnya. (**)

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0