Kongres I IKA UNG Akan Digelar 27 Maret

Oleh: Abdul Wahid Rauf . 20 Maret 2021 . 11:18:21

Kongres Pertama Ikatan Alumni Universitas Negeri Gorontalo untuk memilih Ketua Ikatan Alumni UNG akan dilaksanakan pada tanggal 27 sampai dengan 29 Maret 2021.

"InsyaAllah pembukaan Kongres 1 Ikatan Keluarga Alumni Universitas Negeri Gorontalo pada tanggal 27 Maret 2021, akan dibuka langsung oleh Rektor Universitas Negeri Gorontalo", ungkap Ketua Panitia Kongres Pertama Ikatan Alumni Universitas Negeri Gorontalo Jefriyanto Saud, S.Pd.,M.A.

Sementara itu Ketua Tim Perumus Kongres Ramli Mahmud, S.Pd., MA mengatakan bahwa Pelaksanaan kongres sampai dengan saat ini dipersiapkan secara matang oleh panitia.

"Pelaksanaan Kongres I IKA UNG dihadiri oleh delegasi yang terdiri dari 10 peserta penuh dan 2 peninjau dari masing-masing IKA Fakultas dan Selama proses pelaksanaan Kongres I IKA UNG akan menerapkan ProtokolKesehatan.

Ramli menambahkan bahwa Seluruh agenda pelaksanaan kongres akan ditayangkan secara LIVE Streaming di Chanel Youtube UNG TV dan Fan page Facebook UNG TV.

Agenda

23 Januari 2024

Lokakarya Penyusunan Rencana Kerja Program dan Anggaran UNG Tahun 2024

.

16 Januari 2024

Seminar Pembukaan Seleksi Beasiswa LPDP

Seleksi Beasiswa LPDP Tahap I Tahun 2024, pukul 10.00 WITA di lantai 4 rektorat UNG

11 Januari 2024

Sosialisasi dan Promosi Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru

Sosialisasi dan Promosi SNPMB 2024 Perguruan Tinggi Negeri tahun 2024 UNG

9 Januari 2024

Penandatanganan MoU antara UNG dengan Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu

MOU MBKM PEMILU untuk Pendidikan Politik dan Pengawasan Partisipatif

Established
In

1993

as STKIP N. Gorontalo

Student
body

22350

from 27 province

Number of
Lecturers

894

from 85 majors

University
rank

13

at BLU Category

Keseluruhan

0

Hari Ini

0

Kemarin

0